Friday, 7 June 2013

Tetap Segar dengan Minum Kopi

Sebagai bahan minuman sehat, kopi memiliki jenis dan spesiesnya. menilik jenisnya, kopi terbagi menjadi dua, yakni arabika dan robusta. kopi arabika yang pertama kali dikembangkan didunia ini yang paling banyak diproduksi. kopi arabika dikenal sebagai salah satu jenis kopi terbaik. karena mengandung kafein yang tidak lebih dari 1,5 % dan 44 kromosom. adapun spesies dari kopi arabika, meliputi colombian coffee, colombian milds, costa rican tarrazu, guatemala huehuetenango, ethiopian harrer, ethiopian yirgacheffa, hawaiian kona coffee, jamaican blue mountain coffee, kopi jawa, kenyan, mexico, mocha, santos, mandheling dan lintong, gayo, sulawesi toraja kalosi, tanzania peaberry dan bugishu.

Jenis kopi kedua yakni robusta. kopi robusta biasanya digunakan sebagai kopi instan, kopi robusta memiliki kafein yang lebih tinggi. berasa lebih netral dan beraroma kuat. kandungan kafein mencapai 2,8% dan memiliki 22 kromosom. salah satu varietas kopi robusta yang terkenal adalah kopi luwak dari indonesia dan kape alamid dari filiphina. dinamakan kopi luwak karena biji kopi yang memiliki rasa yang khas ini dikumpulkan dari kotoran luwak.

Selain varietas dan spesiesnya, kopi bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Rachel Huxley (Direktur The George Institute for International Healt University of Sydney, Australia) menyatakan, bahwa kopi dapat mengurangi resiko diabetes type 2. sementara para peneliti melaporkan, bahwa kopi dapat mengurangi resiko kematian akibat kanker prostat. Sumber lain menyebutkan, kopi yang mengandung komponen gizi (protein, sama amino, karbohidrat, lipid dan mineral), serta komponen non gizi (kafein dan asam klorogenat) bisa mengurangi resiko serangan kanker hati, alzheimar, stroke dan parkinson. melalui kafein, kopi memberikan pengaruh stimulan yang bersifat sementara dan tidak berbahaya, seperti mencegah kantuk, menaikkan daya tangkap panca indra dan daya pikir.

Sekalipun telah dinyatakan bahwa kopi memiliki manfaat sebagai bahan minuman anti-sakit. namun jangan mengkonsumsi secara berlebihan lebih dari 8 gelas/hari. jika peringatan ini adan langgar, maka minuman kopi dapat menimbulkan berbagai macam penyakit misalnya serangan jantung, kanker, susah tidur, sulit mengendalikan emosi dan sukar berkonsentrasi. karenanya minum kopi dengan wajar merupakan langkah yang arif dan sehat.

No comments:

Post a Comment