Wednesday, 12 June 2013

Tumis Paprika Sukiyaki, Menyehatkan Sistem Pernapasan

Paprika sering disebut dengan bellpepper, karena bentuknya menggelembung menyerupai lonceng. Di pasaran paprika dijual dengan berbagai variasi warna. Ada warna merah, hijau, kuning bahkan ada yang berwarna jingga.

Ditinjau dari warnanya, semakin merah warnanya, semaking tinggi kandungan betakaroten dan likopennya. Kedua senyawa tadi sangat populer sebagai zat antioksidan yang membantu mengurangi resiko terkena penyakit kanker. Zat aktif capsaicin dalam paprika efektif mengatasi gangguan sistem pernapasan seperti asma, bronkitis dan sinusitis.

Cara masak paprika sebagai bahan untuk menyehatkan sistem pernapasan,

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  1. 2 sendok makan minyak zaitun
  2. 50 g bawang bombai iris tipis
  3. 3 siung bawang putih memarkan dan cincang
  4. 10 g daging sukiyaki
  5. 1 buah paprika merah dipotong-potong
  6. 1 buah paprika hijau atau kuning dipotong-potong
Bumbu perendam, aduk rata :
  1. 1 sendok makan kecap manis
  2. 1 sendok makan kecap asin
  3. 1 sendok makan minyak wijen
  4. 1 sendok makan merica hitam tumbuk kasar
  5. 2 sendok tepung maizena larutkan dalam 1 sendok air
Cara masak :
  1. Panaskan minyak zaitun, tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum. Masukkan daging sukiyaki, aduk hingga daging berubah warna.
  2. Tambahkan paprika aduk sebentar.
  3. Tuangkan campuran bumbu peredam, Aduk hingga bumbu agak kental dan semua bahan matang. Segera angkat. Sajikan hangat.
Tips dapur :
  1. Pilih paprika segar, tekstur keras, kulit mulus tidak keriput. Jika anda mendapatkan paprika yang kulitnya mengkilap, cucilah dengan seksama. Sebab, bisa jadi paprika tersebut dilapisi dengan lilin agar tahan segar.
  2. Paprika yang memiliki rasa manis (sama sekali tidak pedas) cocok diolah menjadi berbagai sajian, diantara tumisan, sup krim, salad, jus atau diisi dan dipanggang.
Tips sehat :
  1. Paprika sangat pantas dijadikan sumber betakaroten, vitamin C, bioflavonoid, vitamin E, B6 dan asam folat.
  2. Berkhasiat meringankan serangan angina, atherosklerosis, sembelit, tekanan darah tinggi dan batuk.
  3. Kandungan silica yang tinggi dalam paprika, sangat bermanfaat sebagai makanan kecantikan untuk kulit, rambut, gigi dan kuku.

Jangan diremehkan, Ternyata Tapai (Tape) Singkong dan Ketan Juga Menyehatkan

Kedua jenis minuman baik tape singkong maupun tape ketan memiliki perbedaan manfaat bagi kesehatan tubuh, namun keduanya dibuat melalui proses yang sama, yakni peragian (fermentasi). Adapun manfaat dari kedua minuman tersebut adalah sebagai berikut :




Manfaat minuman tape singkong
  1. Karena singkong mengandung efek makologis, maka minuman tape singkong dapat berfungsi sebagai antioksidan, anti kanker, anti tumor serta menambah nafsu makan.
  2. Karena singkong mengandung vitamin A, maka minuman tape singkong dapat membantu kesehatan mata.
  3. Karena singkong memiliki kandungan serat tinggi, maka minuman tape singkong dapat membatu BAB menjadi lebih teratur dan lancar serta mencegah kanker usus dan penyakit jantung.
Manfaat minuman tape ketan
  1. Karena ketan mengandung antiarteogenik, maka minuman tape dapat melancarkan alliran darah ke jantung dan aliran darah yang tersumbat.
  2. Karena ketan mengandung ontosianin-3-glukosida dan peonidin-3-glukkosida,  maka minuman tape ketan dapat memperbaiki kinerja jantung.
  3. Minuman ketan mampu membantu menyeimbangkan plak pada seorang berusia lanjut yang kekurangan apoprotein E.

Tingkatkan Gairah Seksual Dengan Jahe

Jahe yang merupakan temuan marcopolo memiliki kandungan enzim protease dan lipase tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Menurut penelitian, kandungan enzim di dalam jahe yang dapat memecah protein dan lemak tersebut mampu membantu pencernaan dan penyerapan makanan. Senyawa aseton dan methanol-nya mampu menghambat terjadinya iritasi pada saluran pencernaan, melindungi sistem pencernaan dengan menurunkan keasaman lambung, serta menghambat produksi prostaglandin (hormon pemicu peradangan).

Jahe mengandung senyawa oleoresin yang bersifat antioksidan. Sifat inilah yang membuat jahe sebagai komponen bioaktif anti penuaan. Komponen bioaktif tersebut dapat melindungi lemak dari oksidasi, menghambat oksidasi kolesterol dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Apabila anda rajin mengkonsumsi jahe yang mengandung ciniole dan arginine dalam bentuk minuman anti-sakit, maka prematur dini akan teratasi. persenyawaan kedua kandungan tersebut mampu merangsang ereksi, mencegah kemandulan dan memperkuat daya tahan tubuh sperma. Berkat khasiatnya, banyak orang menjuluki jahe sebagai aphrodisiac (mendongkrak gairah seksual).

Telah diketahui, bahwa minuman jahe pula dapat meningkatkan kemampuan pertumbuhan sel imun secara signifikan. adapun jenis sel imun yang tingkat pertumbuhannya paling tinggi adalah jenis sel imun natural killer (NK). Sel imun ini bertugas menghancurkan sel-sel tubuh yang terinfeksi virus dan mengalami mutasi genetik (cikal bakal sel kanker).
Agar manfaat minum jahe dapat diperoleh dengan optimal, anda harus dalam konsisi tentram (tidak stress) serta mendapat gizi seimbang.

Selain Bermanfaat, Coklat Juga Berbahaya

Coklat terdiri dari tiga jenis yaitu dark chocolate, white chocolate dan milk chocolate. Namun dari ketiga jenisnya, hanya coklat hitam yang berkandungan alkoloid (teobromin, fenetilamina, dan anan-damida) tersebut dapat dijadikan minuman sehat. Apabila dikonsumsi secara rutin dalam jumlah normal, minuman coklat dapat menurunkan tekanan darah. Selain itu, minuman coklat memiliki manfaat diantaranya:



  1. Mengurangi pembentukan radikal bebas, Selain mengurangi pembentukan radikal bebas, coklat yang berkandungan anti oksidan dapat mengurangi kolesterol dalam darah.
  2. Menjaga kesehatan jantung, Selain menjaga kesehatan jantung, coklat mengandung antioksidasi fenol dapat menghambat oksidasi kolesterol LDL (Kolesterol jahat), meningkatkan fungsi kekebalan tubuh serta mengurangi resiko kanker.
  3. Memperpanjang umur, Karena mengandung katekin, coklat sangat bermanfaat untuk memperpanjang umur seseorang.
  4. Mengatasi peradangan dan fungsi imun, Selain mengatasi peradangan dan fungsi imun, minuman coklat mengandung flavonoid dapat mengatasi penyakit diare.
  5. Meningkatkan serangan triptofan, coklat mengandung phenylethylamine, maka minuman coklat dapat meningkatkan serapan triptofan ke dalam otak, sehingga menghasilkan dopamine yang mampu memperbaiki suasana hati konsumennya.
  6. Mengembalikan gairah, Coklat mengandung theobromine dan kafein, minuman coklat sangat berguna untuk mencegah kantuk dan mengembalikan gairah.
  7. Memberi bahan bakar pada otot, Coklat mengandung glukosa dan protein, minuman coklat dapat memberikan bahan bakar kepada otot sehingga stamina dan kinerja kembali meningkat saat melakukan aktivitas.
Sekalipun minuman coklat mempunyai banyak manfaat bagi tubuh, namun anda harus berhati-hati sebelum mengkonsumsi coklat. agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, perhatikan peringatan dibawah ini:
  1. Menurut dinas kesehatan, bahwa mengkonsumsi coklat dengan kelebihan akan menimbulkan kaki mengecil dan penyakit yang ditimbulkan akan susah diobati.
  2. Agar tidak mengakibatkan seseorang rentan menderita penyakit batu ginjal, maka minum banyak air sesudah mengkonsumsi coklat.
  3. agar tidak menimbulkan over-weight, hendaklah pengkonsumsi minuman coklat sebisa mungkin menyeimbangkan dengan melakukan banyak aktivitas dan makan menu seimbang.

Saturday, 8 June 2013

Manfaat Minum Susu Kambing .................... (Mengikuti Sunnah Rosul)

Susu kambing adalah minuman bergizi, ini dikarenakan susu kambing memiliki kandungan protein, kalsium, potasium, sodium, besi, vitamin, mineral alami, lemak emulsion, acid nikotnik, 9 asam amino acid serta struktur kimiawinya mirip mendekati ASI.

Sebagai umat islam hendaklah mengikuti sunnan Rosullullah SAW baik disampaikan melalui perkataan maupun perilaku beliau. Namun secara faktual, banyak umat islam telah melupakan salah satu perilaku sehat dari nabi besar, yakni mengkonsumsi susu kambing. Susu sehat yang langsung diminum sesudah diperah dari kambing.

Apa yang dianjurkan belliau bukan sensari belaka, namun berpijak pada kesadaran, bahwa susu kambing memiliki kandungan gizi yang sangat bermanfaat bagi umat muslim khususnya dan seluruh manusia didunia pada umumnya. Adapun manfaat susu kambing adalah sebagai berikut :
  1. Memperbaiki nutrisi karena mengandung 3-4% protein, 4-7% lemak, 4,5% karbohidrat, 134 gram kalsium dan 111 gram fosfor dalam setiap 100 ml, maka susu kambing memiliki kegunaan untuk memperbaiki nutrisi dalam tubuh.
  2. mencegah beri-beri Selain mencegah beri-beri, susu kambing yang berkandungan vitamin B1 itu bermanfaat untuk membantu pertumbuhan, proses pencernaan dan kerja syaraf, meningkatkan nafsu makan, mencegah penurunan berat badan, mengatasi kesulitan BAB dan mengobati nyeri syaraf.

Susu Kacang Hijau............. Sehat dan Nikmat.

Kacang hijau dapat dijadikan sebagai bahan pembuatan minuman susu. Sebagaimana kedelai dan jagung, kacang hijau sangat bermanfaat bagi tubuh anda. Disamping vitamin B1, kacang hijau memiliki kandungan B2, antioksidan dan vitamin E. Alhasil, kacang hujau memiliki kegunaan, antara lain : membantu penyerapan protein dalam tubuh, mencegah penuaan dini, mencegah penyebaran sel kanker dan membantu meningkatkan kesuburan pada pria dan wanita.

Sebagaimana kedelai atau jagung, kacang hijau yang merupakan produk pertanian tersebut bukan sekedar dapat dijadikan bahan makanan atau minuman, melainkan dapat dijadikan sebagai bahan pembuatan minuman susu anti-sakit. hal ini disebabkan susu kacang hijau memiliki kandungan gizi yang sangat bermanfaat bagi tubuh manusia. Adapun manfaat susu kacang hijau antara lain:
  1. Mencegah beri-beri Selain mampu mencegah beri-beri, susu kacang hijau yang berkandungan vitamin B1 terseut sangat bermanfaat untuk pertumbuhan, membantu proses pencernaan, meningkatkan nafsu makan, membantu kerja syaraf sehingga menjadi bersemangat, mencegah penurunan berat badan, mengatasi kesulitan BAB serta mengobati nyeri syaraf.
  2. Mencegah penyebaran sel kanker Selain mencegah penyebaran sel kanker, susu kacang hijau yang berkandungan vitamin B2 dapat membantu penyerapan protein dalam tubuh dan mencegah penuaan dini.
  3. Meningkatkan kesuburan pria dan wanita Karena mengandung vitamin E, maka susu kacang hijau dapat membatu meningkatkan kesuburan pria atau wanita.

Khasiat dan Manfaat Susu Jagung..............Susu Jagung ?

Jagung yang merupakan makanan pokok sesudah beras tersebut dapat digunakan sebagai bahan pembuatan minuman susu anti-sakit. jagung yang banyak digunakan sebagai bahan minuman susu adalah jagung manis. Salah satu jenis jagung yang berunur pendek, mudah ditanam, cepat panen dan berbuah enak. 

Kandungan gizi pada jagung adalah karbohidrat dan lemak yang sebagian besar terdapat pada lembaganya. Pati jagung yang terdiri dari amilose dan amilopektin, sedangkan gulanya berupa sakrosa. Penyusunan asam lemak terdiri atas asam lemak jenuh yang berupa palmitat dan stearat, serta asam lemak tidak jenuh yang berupa oleat dan linoleat.
Jagung memiliki protein yang mempunyai komposisi asam amino yang cukup baik. jumlah kandungan protein dan lemak jagung yang bervariasi tersebut sangat tergantung pada umur dan varitasnya. Kandungan lemak dan protein jagung muda lebih rendah dibandingkan dengan jagung tua.

Pada beberapa negara maju seperti di Benua Amerika dan Eropa, jagung manis telah diusahakan dalam berbagai bentuk olahan seperti dikalengkan, dibekukan, dikeringkan, dibuat krim , maizena dan minyak jagung. Di Thailand, jagung manis tersebut di olah menjadi corn milk (susu jagung). 
Sebagai minuman anti-sakit, susu jagung memiliki manfaat yang cukup banyak, antara lain:
  1. Mengobati penderita batu enpedu dan ginjal.
  2. Mengobati busung air pada radang ginjal
  3. Mengobati busung perut
  4. Mengobati hepatitis
  5. Mengobati radang kandung empedu
  6. Mengobati sirosis
  7. Mengobati tekanan darah tinggi
  8. Memulihkan stamina
  9. Memperkuat kerangka tulang.

Susu Kedelai, Minuman Sehat Banyak Manfaat.

Dewasa ini mulai banyak masyarakat yang mengkonsumsi susu kedelai sebagai minuman sehat. mengingat hasil studi yang melibatkan lebih dari 5000 penderita kanker payudara dan dipublikasikan oleh jurnal American Medical Association tersebut menyatakan, bahwa susu kedelai yang dikonsumsi dengan dosis tinggi (11gr/hari) akan mampu mengurangi resiko kematian akibat pertumbuhan sel kanker, mengobati diare bagi anak-anak dan membantu wanita yang mengalami kesulitan kehamilan.

Para ahli gizi mengakui, bahwa susu kedelai memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia, antara lain:
  1. Mengatasi  intoleransi laktosa
    Karena tidak mengandung laktosa susu, maka bagi anak atau orang dewasa yang alergi terhadap susu sapi sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi susu kedelai. susu kedelai ini hendaklah diberikan pada anak yang berusia diatas satu tahun dengan porsi 250-500 ml (1-2 gelas/hari).
  2. mengatasi authisme
    karena tidak mengandung kasein dan glutein, maka susu kedelai dapat diberikan pada anak yang menderita authisme (gangguan perkembangan yang membuat anak tidak mampu mengadakan interaksi sosial dan seolah merasa hidup terasing). sehingga dengan mengkonsumsi susu kedelai, anak akan tercukupi kebutuhan protein, vitamin dan mineral yang dibutuhkan perkembangan tubuh. 
  3. Sebagai minuman kaum vegetarian
    Karena mengandung vitamin (B1, B2, B6 dan provitamin A), mineral (kalsium, magnesium, selenium dan fosfor), karbohidrat, protein dan lemak. Maka susu kedelai cocok dikonsumsi bagi kaum vegetarian.
  4. Mengurangi kadar kolesterol dalam darah
    Karena berfungsi membersihkan kolesterol di dinding arteri dan membawanya ke hati (tempat kolesterol dipecah dan dikeluarkan), maka susu kedelai mampu menghalau kolesterol jajal (LDL). Karena mengandung letisin, susu kedelai mampu melarutkan kolesterol dalam darah. Penelitian yang dilakukan oleh American Heart Association menunjukkan, bahwa dengan mengkonsumsi susu kedelai selama tida bulan mampu meningkatkan HDL rata-rata 4,7%.
  5. Mencegah penyakit jantung karone, stroke dan hipertensi
    Disamping mengandung letisin dan isoflavon, susu kedelai memiliki kandungan vitamin E yang sangat bermanfaat mencegah terjadinya penyakit jantung koroner, stroke dan teroksidasinya kolesterol LDL yang dapat menimbulkan plak (penyebab tersumbatnya pembuluh darah arteri). karena mengandung mineral magnesium, maka susu kedelai mampu mengatur tekanan darah dan mencegah naiknya tekanan darah.
  6. Mencegah kencing manis
    Susu kedelai mengandung asam amino glisin dan asam amino arginin, maka susu kedelai mampu menjaga keseimbangan hormon insulin. Karena kandungan proteinnya lebih mudah diterima oleh oragan ginjal, maka susu kedelai cocok dikonsumsi bagi penderita kencing manis.
  7. Menghambat monopaus dan Osteoporosis
    Isoflavon dan vitamin E yang dikandung susu kedelai, maka susu kedelai dapat menghambat datangnya masa monopaus dan mencegah osteroporosis.
  8. Mencegah migrain
    Vitamin B komplek (kecuali B12), mineral terutama kalim, dan asam amino (lisin) dengan jumlah cukup tinggi, maka susu kedelai berpotensi untuk mengobati migrain. Sakit kepala sebelah dan bersifat idiopatik (timbul sendiri tanpa diketahui penyebabnya).
  9. Sebagai munuman anti kanker
    Karena merupakan salah satu minuman sehat yang sumber mineral, selenium, vitamin E, isoflavon dan asam amino triptopan, maka susu kedelai sanggup mengatasi radikal bebas yang berpotensi menimbulkan kanker.
  10. Mencegah penuaan dini
    susu kedelai mengandung anti oksidan bersumber dari vitamin dan mineral (vitamin B, E, C), beta-karoten, chromium, selenium, kalsium, tembaga, magnesium dan isoflavon. maka susu kedelai mampu menjaga seseorang menjadi awet muda.


Friday, 7 June 2013

Tetap Segar dengan Minum Kopi

Sebagai bahan minuman sehat, kopi memiliki jenis dan spesiesnya. menilik jenisnya, kopi terbagi menjadi dua, yakni arabika dan robusta. kopi arabika yang pertama kali dikembangkan didunia ini yang paling banyak diproduksi. kopi arabika dikenal sebagai salah satu jenis kopi terbaik. karena mengandung kafein yang tidak lebih dari 1,5 % dan 44 kromosom. adapun spesies dari kopi arabika, meliputi colombian coffee, colombian milds, costa rican tarrazu, guatemala huehuetenango, ethiopian harrer, ethiopian yirgacheffa, hawaiian kona coffee, jamaican blue mountain coffee, kopi jawa, kenyan, mexico, mocha, santos, mandheling dan lintong, gayo, sulawesi toraja kalosi, tanzania peaberry dan bugishu.

Jenis kopi kedua yakni robusta. kopi robusta biasanya digunakan sebagai kopi instan, kopi robusta memiliki kafein yang lebih tinggi. berasa lebih netral dan beraroma kuat. kandungan kafein mencapai 2,8% dan memiliki 22 kromosom. salah satu varietas kopi robusta yang terkenal adalah kopi luwak dari indonesia dan kape alamid dari filiphina. dinamakan kopi luwak karena biji kopi yang memiliki rasa yang khas ini dikumpulkan dari kotoran luwak.

Selain varietas dan spesiesnya, kopi bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Rachel Huxley (Direktur The George Institute for International Healt University of Sydney, Australia) menyatakan, bahwa kopi dapat mengurangi resiko diabetes type 2. sementara para peneliti melaporkan, bahwa kopi dapat mengurangi resiko kematian akibat kanker prostat. Sumber lain menyebutkan, kopi yang mengandung komponen gizi (protein, sama amino, karbohidrat, lipid dan mineral), serta komponen non gizi (kafein dan asam klorogenat) bisa mengurangi resiko serangan kanker hati, alzheimar, stroke dan parkinson. melalui kafein, kopi memberikan pengaruh stimulan yang bersifat sementara dan tidak berbahaya, seperti mencegah kantuk, menaikkan daya tangkap panca indra dan daya pikir.

Sekalipun telah dinyatakan bahwa kopi memiliki manfaat sebagai bahan minuman anti-sakit. namun jangan mengkonsumsi secara berlebihan lebih dari 8 gelas/hari. jika peringatan ini adan langgar, maka minuman kopi dapat menimbulkan berbagai macam penyakit misalnya serangan jantung, kanker, susah tidur, sulit mengendalikan emosi dan sukar berkonsentrasi. karenanya minum kopi dengan wajar merupakan langkah yang arif dan sehat.

Ingin Sehat dan Cantik, Rajinlah Minum Teh

Teh yang tersebar luas diseluruh dunia memiliki keanekaragaman jenis. Berbagai jenis teh yang telah dikenal, antara lain: bancha, bunga kwai, chun mee, darjeeling, dimbula, dragon pearl, english breakfast, genmaicha, green monkey, green mudan, green pekoe, gu zhang mao jian, gunpowder, gyokuro, hazelbank, highgrown, hui ming, java, keemun, kokicha, lung ching, matcha, lapsang souchong, muscatel, pai mu tan, pattiagalla, pi lo chun, pe erh, sencha, silver sprout, snow buds, melati, putih, young hyson dan yunnan.

Sebagai bahan minuman, teh tidak memiliki khasiat yang sama. dibawah ini akan diuraikan perbedaan khasiat minum teh menurut jenisnya.

khasiat minum teh hijau
  1. karena berpotensi sebagai antioksidan dan radikal bebas, minum teh hijau mampu mencegah kanker dan menurunkan berat badan.
  2. karena mengandung fluorida, minum teh hijau sangat baik untuk kesehatan gigi dan menetralkan nafas.
  3. karena mengandung mineral yang tinggi, minum teh hijau dapat membantu mempertahankan kepadatan tulang dan menjaga postur tubuh yang baik.
Khasiat minum teh hitam
  1. karena mengandung theaflavin, minum teh hitam dapat memberikan kesegaran dan meningkatkan antioksidan alami dalam tubuh.
  2. bila dikonsumsi 2 cangkir/hari, minum teh hitam dapat membantu mengurangi penumpukan kolesterol sebanyak 40% dan melindungi kesehatan jantung.
  3. karena mengandung antioksidan yang menghambat oksidasi kolesterol jahat. teh hitam mampu mencegah pembuluh darah dari penumpukan kolesterol.
Khasiat minum teh olong
  1. menurunkan kadar kolesterol, sehingga mengobati dermatitis.
  2. menyingkirkan radikal bebas.
  3. menurunkan resiko penyakit kanker.
  4. menurunkan penyakit kardiovaskular.
  5. mencegah serangan stroke.
  6. menurunkan berat badan dan meningkatkan stamina.
  7. membantu pembakaran kalori yang lebih cepat.
  8. mengobati radang kulit yang membandel.
Khasiat minum teh bunga rosela
  1. meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh.
  2. menormalkan kadar gula darah, asam urat dan kolesterol dalam tubuh.
  3. mengurangi dampak negatif dari nikotin, membasmi virus TBC, mengurangi ketergantungan terhadap narkoba dan kanker.
  4. membasmi batuk, sakit tenggorokan dan sariawan.
  5. mengawetkan kehalusankulit dan mengurangi keriput.
  6. menurunkan berat badan sehingga cocok untuk diet.
  7. melindungi tubuh dari infeksi kuman, anti bakteri, anti virus dan dapat mengobati keracunan.
  8. memacu pertumbuhan DHA.
  9. memperbaiki metabolisme tubuh, memperlambat menopouse dan tulang keropos.
Sekalipun teh bermanfaat sebagai minuman yang baik untuk kesehatan, namun ada yang perlu diperhatikan dan beberapa peringatan, antara lain:
  1. kaena minum teh dapat menyerap mineral besi (Fe), maka bagi wanita hamil dan menstruasi tidak dianjurkan mengkonsumsi secara berlebih. bila peringatan ini dilanggar, maka akan terjadi penurunan kemampuan saluran cerna dan timbulnya penyakit anemia.
  2. bagi orang yang kelebihan berat badan, jangan memberikan gula terlalu banyak pada minuman teh. karena hal ini akan mengakibatkan berat badan semakin bertambah.
  3. bagi anak-anak yang masih memerlukan mineral Fe (zat besi) untuk pertumbuhannya. maka tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi minuman teh. air putih lebih baik bagi anak-anak.
  4. agar mendapatkan manfaat maksimal dari makanan dan minuman, sebaiknya teh dikonsumsi secara terpisah. pengertian lain, minumlah teh kira-kira 2-3 jam setelah makan.

Wednesday, 5 June 2013

Manfaat Beras Merah

Beras merah memiliki kandungan gizi yang meliputi vitamin B-komplek, niasin, magnesium, fosfor dan serat. sehingga beras merah yang layak dijadikan sebagai bahan makan anti-sakit tersebut bermanfaat di dalam mengendalikan kadar gula dalam darah, mempermudah kinerja jantung serta tepat untuk pembentukan dan penguatan tulang.

Gula Sehat....Ya Gula Jawa

Terdapat banyak jenis gula (bahan pemanis) untuk minuman misalkan, gula pasir, gula pasir berbutir kasar, gula kastor, gula bubuk, gula donat, gula dadu, gula coklat, gula palem, gula batu, sirup maple, sirup jagung, caramel, gula jelly, gula aren dan gula jawa.

Namun dari sekian banyak jenis gula yang layak dijadikan bahan pembuatan minuman anti-sakit hanya gula jawa. mengingat gula yang berkandungan thiamine, riboflavin, nicotinic acid, ascorbic acid, protein dan vitamin C tersebut memiliki kegunaan bagi tubuh yaitu:
  1. Mengobati asma, anemia, lepra (kusta), batuk dan demam.
  2. Sebagai makanan awal bagi penderita tipus.
  3. Menurunkan BP dan panas pankreas.
  4. Menguatkan jantung.
  5. Membantu pertumbuhan gigi yang kuat.
  6. Berkhasiat seperti madu.

Tips Mencegah Makanan dari Bakteri

Menurut katherine Zeratsky, RD, LD (Pakar nutrisi Mayo Clinic), bahwa bakteri E coli o157:H7 yang mengkontaminasi makanan dapat menyebabkan makanan sangat berbahaya. karen aitu agar makanan anda tetap sebagai makanan anti-sakit, maka pencegahan dari bakteri harus tetap diupayakan. adapun langkah-langkah pencegahan yang harus anda lakukan, antara lain:

  1. membilas bahan makanan secara menyeluruh dengan menggosok-gosokan hingga bersih.
  2. mencuci tangan, perabot rumah tangga dan peralatan dapur dengan air hangat dan air sabun baik setelah mempersiapkan atau menyantap makanan.
  3. memisahkan makanan mentah dari masakan siap saji.
  4. memasak makanan dengan temperatur 71 derajat Celcius.
  5. menyimpan bahan makanan yang mudah rusak di kulkas atau freezer dengan teknik penyimpanan yang baik.

Sakit Sakitan Cobalah Jadi Vegetarian

Ilmu pengetahuan telah membuktikan, bahwa makanan vegetarian merupakan makanan anti-sakit. karena makana tersebut dapat mencegah penyakit kanker, jantung kardiovakuler, stroke, darah tinggi dan lain-lain. bahkan menurut majalah "Journal of American Medical Association" edisi tahun 1961 menyatakan, bahwa makanan  vegetarian bisa mencegah 97% dari penyumbatan urat nadi jantung.

Rita Butram, PhD, kepala bidang makanan dan kanker pada Lembaga Kanker Nasional (NCI) Amerika mengatakan, bahwa untuk mengurangi kematian akibat serangan kanker sampai 50% yankni dengan melakukan berbagai langkah sehat, antara lain: mengurangi lemak sampai 30% dari total kalori, meningkatkan makanan serat sampai 20-30 gr/hari dengan batas paling banyak  35 gram, lebih banyak memakan buah dan sayuran, serta mengkonsumsi makanan vegetarian yang meningkatkan daya tahan tubuh.

Memilih Makanan Anti Sakit

Biasanya orang beranggapan, bahwa makanan anti sakit tidak enak rasanya. Hal itu bisa terjadi. Namun jika anda dapat memilih makanan yang benar, maka akan menemukan makanan sehat sekaligus enak menurut dapur RSI Sultan Agung Semarang, bahwa makanan anti-sakit yakni makanan yang kaya nutrisi, semisal padi-padian, buah dan sayuran. Sebaliknya makanan pro sakit yakni makanan mengandung bahan pengawet, kandungan zat pemicu kanker dan melampaui tanggal kadaluarsa.

Mendapatkan makanan anti-sakit yang kaya nutrisi sesungguhnya tidak serumit yang dibayangkan. Mengingat makanan tersebut dapat diperoleh dengan harga terjangkau dan sanggup memenuhi kebutuhan tubuh. Adapun makanan bernutrisi tinggi yang kaya serat, kalsium, vitamin dan kalium dapat diuraikan sebagai berikut:
  1. Makanan kaya serat
    Bahan makanan kaya serat bila dikonsumsi secara teratur terbukti bisa mencegah serangan kanker, serangan penyakit jantung, kalainan da penyakit lainnya. Adapun serat dapat dibedakan menjadi dua, yaitu serat yang tidak larut dalam air dan serat yang dapat larut dalam air.
    Bahan makanan yang seratnya tidak dapat larut dalam air dapat membersihkan saluran pencernaan hingga benar-benar bersih, serta menyerap zat-zat racun yang tersisa di dinding saluran pencernaan dan usus dua belas jari. Bahan makanan yang seratnya tidak dapat larut di air dapat diperoleh dengan mengkonsumsi sayuran, nasi, gandum dan jagung.
    Makanan yang seratnya larut air mampu membantu aktivitas pencernaan dan penyerapan sari-sari makanan. Bahan makanan yang serat larut dalam air bisa diperoleh dengan mengkonsumsi gandum, barley, kacang-kacangan, buah jeruk dan buah-buahan lainnya.
  2. Makanan kaya protein
    Menurut Garbstadt, bahwa kebutuhan protein murni dengan harga terjangkau bisa didapat pada putih telur. Penelitian terbaru USDA menyebutkan, telur memiliki kandungan 14% kolesterol dan 64% vitamin D. selain itu hampir 100% protein pada telur bisa dicerna dengan baik  oleh tubuh.
    Ikan tuna kalengan merupakan pilihan bijak untuk mendapatkan protein tinggi. Peneliti Denmark menemukan, bahwa diet dengan protein tinggi menurunkan berat badan dua kali lebih banyak dibandingkan dengan diet rendah protein. Ikan jenis ini memiliki kandungan vitamin B6 dan B12 yang memperlancar sistem syaraf, serta menjaga kekebalan dan member rasa tenang pada tubuh.
  3. Makanan kaya kalsium
    Makanan berbahan dasar susu, seperti aneka keju (keju parmesan, mozzarella dan ricotta), susu skim, krim, susu segar. Yogurt, ikan salmon, ikan sardine, sayuran berwarna hijau, brokoli, asparagus, kubis, tahu, mustard dan kacang almon adalah sangat kaya kalsium. Kalsium dapat mencegah esteoporosis, kalsium juga dapat membantu perkembangan, pertumbuhan serta kontraksi otot dalam rangka mencegah terjadinya kram otot. Diakui pula, kalsium dapat memasok energy dan turut membentuk protein RNA dan DNA.
  4. Makanan kaya vitamin
    Vitamin A, C dan E adalah merupakan antioksidan yang penting bagi tubuh. Vitamin C berperan dalam mencegah dan mengobati serangan jantung, kanker serta membangun kekebalan tubuh saat terserang infeksi misalnya influenza.
    Vitamin A membantu membantu pembentukan dan kesehatan kulit, rambut dan mmembran mucus (selaput yang menyelubungi organ dalam). Vitamin A berperan dalam pertumbuhan tulang, perkembangan gigi dan proses reproduksi. Vitamin A berkhasiat mencegah serangan penyakit kanker dan mengatasi penuaan pada kulit. Precursor vitamin A (beta-caroten) dapat mencegah kanker, penyakit jantung dan katarak. Vitamin A dapat diperoleh dari bahan makanan seperi: waluhm wortel, bayam, paprika, cabe merah, brokolim kuning telur dan hati sapi.
    Vitamin C mempercepat proses penyembuhan dan pemulihan stamina tubuh, menstimulasi tubuh untuk melepaskan energy dengan cara memecah karbohidrat yang tersimpan di dalam tubuh melalui proses metabolism serta berperan penting dalam kinerja system syaraf tubuh. Vitamin C mudah diperoleh dengan cara mengkonsumsi buah-buahan seperti jeruk, paprika, buah kiwi, strawberi, melon, brokoli dan kubis.
    Vitamin E dibutuhkan tubuh untuk kesehatan hati dan otot-otot yang melekat pada tulang. Vitamin E juga dibutuhkan untuk membentuk sel darah merah serta melindungi anda dari serangan penyakit jantung dan kanker. Vitamin E dapat mengobati radang persendian dan aneka macam penyakit kulit. Vitamin E sangat mudah dijumpai pada minyak kulit ari, biji bunga matahari, minyak sayur dan kacang almond.
  5. makanan kaya kalsium
    Menurut Dawn Jackson Bletner, RD and author of The Flecitarian Diet, bahwa kalium bisa diperoleh pada kentang yang setiap buahnya mengandung 600 mg potassium dan elektrolit, 2 gram serat dan 45% vitamin C. kentang dapat membantu pengaturan tekanan darah.
  6. mineral kata mineral seng
    Mineral seng sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan jaringan otot, pembentukan dan perkebangan tulang, serta organ seksual. Bahkan sebagian ahli menganggap, bahwa kerang adalah salah satu jenis mahan makanan yang dapat menstimulir libido dan hasrat seksual. Bahan mineral lain yang mengandung mineral seng adalah jeroan sapi, daging sapi, biji-bijian, wortel, kacang polong, kacang panjang, kacang hijau dan kentang.

Tuesday, 4 June 2013

Pengetahuan makanan dan minuman anti sakit

Keberlangsungan hidup anda tidak dapat dilepaskan dengan asupan, baik berupa makanan maupun minuman. Karenanya, peran asupan dapat menjamin keberlangsungan hidup anda tidak dapat dipandang sebelah mata. Pandangan ini sejalan dengan pendapat yang menyatakan, bahwa asupan sehat sangat menentukan kehidupan yang sehat.

Sekilas disinggung di muka, bahwa asupan terdiri dari minuman dan makanan. Agar anda dapat memilih asupan anti sakit dibutuhkan bagi tubuh sehat, maka pengetahuan luas mengenai seputar makanan dan minuman amatlah diperlukan. Mengingat tanpa pengetahuan tersebut, anda hanya akan mengkonsumsi makanan dan minuman sampah yang merupakan biang keladi timbulnya berbagai penyakit di dalam tubuh.
Makanan anti sakit

Pengertian makanan anti sakit adalah makanan yang mengandung zat-zat yang dibutuhkan untuk kesehatan tubuh anda. Makanan anti sakit harus mengandung gizi yang seimbang. Sehingga tubuh anda akan mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang baik. Terhindar dari berbagai penyakit. 

Menurut ahli gizi, bahwa makanan anti sakit terdapat pada empat macam makanan yang meliputi: makanan pokok (nasi, jagung, singkong dan sagu), lauk pauk (daging, ikan, ayam telur, tempe dan tahu), sayur (bayam, kangkung, wortel, sawi dan lain-lain) dan buah (mangga, jeruk, semangka dan lain-lain).

Selain pengetahuan diatas, terdapat pengetahuan penunjang yang sangat berkaitan dengan makanan anti sakit yaitu memilih makanan anti sakit, mengkonsumsi makanan vegetarian dan mencegah makanan dari bakteri. Hanya melalui pengetahuan tersebut, makanan yang akan konsumsi bukanlah sampah, namun memang zat-zat yang diperlukan oleh tubuh.